Senin, 18 April 2011

Bagian-bagian Drums

Bagian-bagian Drum
Drum merupakan alat musik yang secara fisik mempunyai bagian yang terpisah, akan tetapi merupakan satu rangkaian yang disebut dengan istilah Drumset. Berikut ini akan dijelaskan bagian-bagian dari drum.

Snare Drum.
Snare Drum merupakan salah satu bagian utama dari drum dan yang paling sering dimainkan. Posisinya paling dekat dengan pemain. Diameternya biasanya berukuran 10-15 inci, tetapi yang sering digunakan adalah ukuran 14". Yang membedakan antara snare drum dengan tom-tom adalah selain bentuknya lebih pendek, pada bagian bawahnya menggunakan kawat-kawat yang berbentuk spiral(snare wire). Jika anda pukul head atas snare drum maka snare wire dibawah segera merespon, dengan cara memukul kembali head bawah sehingga menghasilkan suara yang tajam. Maka dari itu, sebenarnya 'nyawa' dari snare drum terletak pada snare wirenya. Jika snare wirenya dilepas maka suara yang dihasilkan hampir sama dengan tom-tom

Cymbal
Cymbal merupakan salah satu bagian yang terpenting pada drum. Cymbal terbuat dari logam kuningan yang kualitas kekuatannya sudah terjamin dan warna suara yang dihasilkan sangat cocok untuk digunakan dalam bermain drum. Sebenarnya banyak sekali macam ragam jenis cymbal, tetapi secara garis besar terdapat tiga jenis cymbal yaitu:

Ride Cymbal
Cymbal ini bentuknya besar, digunakan untuk pengganti/ variasi setelah hi-hat. Disebut juga medium cymbal,berukuran diameter kira-kira 20 “. Jenis cymbal ini memungkinkan untuk digunakan teknik pukulan top cymbal, ride cymbal dan cress cymbal.

China Cymbal
Cymbal ini bentuknya juga besar namun pada bagian pinggirnya menonjol. Berukuran sekitar 16”-18” dan terdiri dari dua pukulan yaitu: Ride cymbal dan Cress cymbal.
Flash Cymbal
Bentuknya kecil, biasa digunakan untuk pukulan Cress. Berukuran diameter kira-kira 10”.
Hi-Hat
Hi-hat merupakan bagian dari drum yang terdiri dari dua buah piringan yang saling berhadapan. Bahan sama dengan cymbal terbuat dari logam kuningan. Bunyi hi-hat diperoleh dari benturan kedua buah piringan dengan cara menginjak pedal hi-hat dibagian bawah. Lihat gambar dibawah ini.
Tom-Tom
Tom-tom merupakan salah satu bagian utama dari drum. Tom-tom berbentuk seperti gendang. Tom-tom terdiri dari berbagai macam ukuran, diameternya mulai dari 6-12 inci. Ukuran suatu drum biasnya ditulis 12x10 yang maksudnya adalah kedalamannya 12 inchi dan diameternya 10 inchi. Diameter tom-tom bervariasi, biasanya tom-tom paling kecil berdiameter 6", dan berlanjut ke 8", 10", 12", 13", 14", 15", 16", 18" dan 20". Ukuran tom-tom 14" keatas dapat digolongkan sebagai floor tom-tom, tetapi tergantung dari peletakannya juga. Biasanya yang kecil disebut small tom-tom, dan yang paling besar disebut large tom-tom/ floor tom-tom. Tom-tom memiliki dua drumhead ( selaput gendang ), atas dan bawah. Badan tom-tom terbuat daru kayu yang biasa disebut Shell
Bass Drums.
Bass drum merupakan alat seperti tom-tom, tetapi ukurannya lebih besar, bunyi suaranya lebih berat dan bernada paling rendah dibanding dengan alat drum yang lainnya. Kayu bass drum lebih kuat dan lebih tebal dibanding dengan tom-tom, karena untuk menghasilkan suara yang lebih keras dan lebih berat,serta untuk kekuatan bass drum itu sendiri. Bass drum mempunyai diameter yang lebih besar dari pada tom-tom, yaitu 16", 18", 20", 22", 24" dan bahkan 26" atau lebih
Stick Drum
Stick merupakan alat pemukul pada drum yang terbuat dari kayu. Stick terdiri dari dua buah dengan bentuk yang sama, satu dipegang tangan kanan dan satunya untuk tangan kiri.

Sejarah Youtube

Semua pasti sangat familiar dengan situs yang satu ini www.youtube.com . YouTube adalah sebuah situs web video sharing (berbagi video) paling populer saat ini. Para pengguna dapat memuat, menonton, dan berbagi klip video secara gratis. Umumnya video-video di YouTube adalah klip musik (video klip), film, TV, serta video buatan para penggunanya sendiri. Format yang digunakan video-video di YouTube adalah .flv yang dapat diputar di penjelajah web yang memiliki plugin Flash Player.

Nah dibawah ini adalah awal dan perjuangan panjang dari www.youtube.com berikut dengan fakta-faktanya:

1. Youtube didirikan pada bulan februari 2005 oleh 3 orang mantan karyawan PayPal, yaitu Chad Hurley, Steve Chen dan Jawed Karim.

2. Pada awalnya kantor pusat Youtube terletak di lantai atas sebuah restoran Pizza dan Restoran jepang di San Mateo, California.

3. Video awal yang pertama kali di Upload di Youtube berjudul "Me at The Zoo", menampilkan Jawed Karim di kebun binatang San Diego. Hingga saat ini video tersebut masih dapat disaksikan di youtube.

4. Youtube meluncurkan Beta test pada bulan Mei 2005, 6 bulan sebelum official launching yang dilaksanakan pada bulan November 2005

5. Pada bulan juli 2006 atau 8 bulan setelah diresmikan, tercatat 65.000 video baru di upload ke situs Youtube setiap harinya, dengan 100 juta views per hari





6. Pemilihan nama www.youtube.com mengakibatkan masalah bagi sebuah situs bernama mirip, www.utube.com. Pemilik situs, Universal Tube & Rollform Equipment, mengajukan gugatan terhadap YouTube pada November 2006 setelah mengalami kelebihan beban secara teratur yang diakibatkan oleh orang yang mencari situs YouTube

7. Pada bulan Oktober 2006, Google Inc. membeli Youtube senilai 1,65 miliar US $

8. Pada tahun 2007 Youtube telah mengkonsumsi Bandwidth menyamai besarnya Bandwidth keseluruhan internet di dunia pada tahun 2000

9. Pada bulan juni 2008 majalah Forbes memberitakan bahwa pendapatan Youtube selama tahun 2008 diperkirakan mencapai 200 juta US $

10. Pada tahun 2008 Youtube mendapatkan penghargaan George Foster Peabody Award dan karena telah menjadi "Speakers Corners" dan ikut berjasa dalam pengembangan demokrasi dan kebebasan berpendapat

11. Saat ini Youtube menjadi situs online Video provider paling dominan di Amerika serikat, bahkan mungkin dunia, dengan menguasai 43 persen pasar. Diperkirakan 20 Jam durasi video di upload ke Youtube setiap menitnya dengan 6 miliar views per hari

Kamis, 14 April 2011

Refolusi Rusia

Revolusi Rusia 1917 adalah sebuah gerakan politik di Rusia yang memuncak pada 1917 dengan penggulingan pemerintahan provinsi yang telah mengganti sistem Tsar Rusia, dan menuju ke pendirian Uni Soviet, yang berakhir sampai keruntuhannya pada 1991.

Revolusi ini dapat dilihat dari dua fase berbeda:

  • Fase kedua adalah Revolusi Oktober yang diinspirasikan oleh Vladimir Lenin dari partai Bolshevik, memegang kuasa dari Pemerintahan Provinsi. Revolusi kedua ini memiliki efek yang sangat luas, memengaruhi daerah kota dan pedesaan. Meskipun banyak kejadian bersejarah terjadi di Moskwa dan Saint Petersburg, ada juga gerakan di pedesaan di mana rakyat jelata merebut dan membagi tanah
Pengaruh Revolusi Rusia Revolusi Rusia telah berhasil menumbangkan kekuasaan Tsar Nicholas II yang memerintah secara diktator. Rakyat Rusia yang merasakan kehidupan di berbagai bidang akibat kediktatoran Tsar Nicholas II, akhirnya berhasil menghimpun kekuatan dan menentang kekuasaannya dalam bentuk revolusi. Revolusi Rusia telah berhasil menumbangkan kediktatoran Rusia. Di samping itu, Revolusi Rusia yang berpaham komunis akhirnya berhasil merubah haluan negara tersebut ke arah negara komunis. Seperti revolusi-revolusi lain, Revolusi Rusia juga membawa dampak baik bagi Rusia sendiri maupun bagi negara-negara di kawasan di dunia termasuk Indonesia. Pengaruh Revolusi Rusia terhadap perkembangan pergerakan nasional di Indonesia tampak jelas dengan berkembangan paham Marxis yang kemudian melahirkan Partai Komunis Indonesia. Benih-benih Marxisme dibawa masuk ke Indonesia oleh seorang Belanda yang bernama H.J.F.M. Sneevliet. Atas dasar Marxisme inilah pada tanggal 9 Mei 1914 di Semarang, Sneevliet bersama-sama dengan J.A. Brandsteder, H.W. Dekker, dan P. Bersgma berhasil mendirikan Indische Sociaal Democratische Vereeniging (ISDV). Sneevliet kemudian melakukan infiltrasi (penyusupan) kader-kadernya ke dalam tubuh SI dengan menjadikan anggota-anggota ISDV sebagai anggota SI, dan sebaliknya anggota-anggota SI menjadi anggota ISDV. Dengan cara ini Sneevliet dan kawan-kawannya telah mempunyai pengaruh yang kuat di kalangan SI, lebih-lebih setelah berhasil mempengaruhi beberapa pemimpin SI, seperti Semaun dan Darsono. Akibatnya, SI Cabang Semarang yang sudah berada dibawah pengaruh ISDV semakin jelas warna Marxismenya sehingga menyebabkan perpecahan dalam tubuh SI. Pada tahun 1919 ISDV diubah menjadi Partai Komunis Hindia dan selanjutnya pada bulan Desember 1920 menjadi Partai Komunis Indonesia. Dengan demikian, Revolusi Prancis, Revolusi Amerika, dan Revolusi Rusia berpengaruh terhadap munculnya pergerakan nasional Indonesia. Bedanya, jika Revolusi Prancis dan Revolusi Amerika berpengaruh terhadap munculnya organisasi pergerakan nasional yang berpaham nasional dan demokratis. Sebaliknya, Revolusi Rusia berpengaruh terhadap munculnya organisasi pergerakan yang berpaham komunis.

Kamis, 31 Maret 2011

POSISI TUBUH DALAM MEMAINKAN DRUM.


Posisi tubuh yang tepat dan benar dalam memainkan drum sangat penting untuk diperhatikan agar setiap pemain tidak cepat lelah dan dapat menghasilkan suara yang baik.
Posisi Duduk
Posisi yang baik dalam memainkan drum, yaitu dengan posisi badan duduk tegak lurus, kedua tangan memegang stick, kaki kiri menginjak pedal hi-hat dan kaki kanan menginjak pedal bass drum. Sikap badan relaks, jangkauan stick ke bagian-bagian drum tidak jauh sehingga tangan bisa dengan mudah dan leluasa untuk memukul bagian-bagian drum tersebut. Lihat gambar.
Posisi Tangan dalam Memegang Stick
Dalam memainkan alat musik drum,cara memegang stick dianggap suatu hal yang sederhana, namun sebenarnya memegang peranan yang sangat penting dalam penggunaannya,karena dalam memainkan alat musik ini sensor motorik pada tangan dan kaki sangat dominan. Cara memegang stick antara tangan kanan dan kiri berbeda. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan kekuatan pukulan yang berbeda antara tangan kanan dan kiri, sehingga menghasilkan suara dengan variasi dan harmonisasi yang bagus. Posisi tangan dalam memegang stick secara terperinci dapat dipelajari seperti dibawah ini.
Memegang stick pada tangan kanan.
Batang stick diletakkan / dijepit diantara jari telunjuk dan ibu jari (lihat gambar 18 ), kemudian tiga jari yang lain memegang batang stick bagian pangkal (lihat gambar 19 ).
Memegang stick pada tangan kiri.
Pangkal stick dijepit diantara ibu jari dan jari telunjuk (lihat gambar 20 ),kemudian jari tengah dan jari manis menjepit batang stick bagian dalam (lihat gambar 21 ).

TEKNIK MEMUKUL DRUMS

TEKNIK MEMUKUL
Jenis pukulan pada alat musik drum sangatlah bermacam-macam model dan tekniknya. Misalnya teknik dalam memukul snare drums berbeda dengan teknik memukul pada hi-hat, dan berbeda pula pada bass. Marilah kita urai satu persatu bagaimana cara atau teknik memukul drums.
Teknik memukul pada Snare Drums
Dalam bermain drums,bunyi yang didominasi oleh snare drums harus terdengar lebih keras dan tegas dari suara yang lain. Bila diambil angka perbandingan, maka perbandingan 1: 6 dari suara yang lainnya. Dalam memainkan snare drum dikenal beberapa teknik dalam memukulnya,yaitu :
Pukulan Biasa
Teknik ini dilakukan dengan cara memukul snare drum dengan tangan kanan dan tangan kiri secara bergantian. Lihat gambar.
Open Rim-Shot
Teknik ini dilakukan dengan cara tangan kiri memukul snare drum pada bibir snare drum (bagian pinggiran / ring snare drum), bukan pada membrannya. Untuk memukulnya, seperempat bagian stik harus melewati bibir/ pinggiran snare drum. Lihat gambar dibawah ini.
Close Rim-Shot
Teknik ini dilakukan dengan cara memukul snare drum dalam posisi memegang stik rata dengan snare drum. Cara memegang stiknya adalah biasa (pada umumnya). Lihat gambar dibawah ini.
Stick on stick
Stick on stick artinya suara yang dihasilkan melalui stick dengan mmenggunakan media snare drum. Teknik ini dilakukan dengan cara; ujung stick pada tangan kiri diletakkan diatas membrane snare drum, kemudian stick pada tangan kanan dipukulkan secara bersilang ke stick di tangan kiri, lalu digeser kearah ujung stick di tangan kiri. Lihat gambar dibawah ini.
Open stick
Open stick adalah pukulan dengan stick bersilangan yang menghasilkan suara dari stick itu sendiri. Teknik ini dilakukan dengan cara; stick di tangan kanan saling dipukulkan dengan stick pada tangan kiri secara bersilang, lihat gambar dibawah.

Minggu, 27 Maret 2011

kehidupan bermasyarakat

kehidupan bermasyarakat

KEHIDUPAN BERMASYARAKAT
Kehiduapan dan masyarakat memiliki hubungan, dari pengertian masyarakat pun bisa di artikan sekelompok
Manusia yang hidup di dalam satu wilayah. Agar kehidupan di dalam masyarakat bisa terjalin dengan sempurna di perlukan suatu sistem yang dapat di gunakan dalam masyarakat tersebut. Semakin lama kepedulian kita terhadap kehidupan bermasyarakat untuk melakukan sosialisasi, interaksi dan menjunjung tinggi perdamaian antar masyarakat telah berkurang. Contohnya di beberapa kota di Indonesia masih saja ada yang melakukan kerusuhan bahkan sampai ada yang sampai perang antar desa yang di sebabkan oleh masalah yang sepele. Dalam kehidupan masyarakat tsb mungkin kurang terjalin nya hubungan yang baik antar masyarakat atau tidak berfungsinya sistem-sistem yang mengatur jalannya kehidupan bermasyarakat dengan baik dan benar. Maka kita semua harus tingkatkan kehidupan antar masyarakat agar masalah-masalah tsb tidak terjadi.

Jenis-jenis Drums

1. MENGENAL DRUM
Drum merupakan serangkaian alat musik perkusi dengan berbagai bentuk dan ukuran serta spesifikasi yang berbeda-beda dan tergabung menjadi satu rangkaian yang disebut Drum Set. Alat musik ini mempunyai andil yang sangat besar dalam kancah permusikan. Semua jenis irama musik yang berkembang saat ini, terbentuk dari variasi pukulan drum. Sebelum mempelajari cara dan teknik bermain drum, maka sebaiknya terlebih dahulu kita mengenal drum beserta bagian bagiannya.
1.1. Drum Akustik
Disebut akustik karena sumber bunyi alat musik ini berasal dari bahanbahan / materi dari alat itu sendiri tanpa menggunakan energi listrik.


1.2. Drum Elektrik
Seiring dengan perkembangan teknologi, pada masa ini telah banyak diciptakan alat-alat musik elektrik antara lain piano elektrik, gitar elektrik, bass elektrik dan lain-lain. Dan ternyata drumpun tak ketinggalan pula telah diciptakan drum elektrik. Namun pada dasarnya cara memainkan serta teknik-teknik memainkannya adalah sama dengan cara dan teknik yang ada pada drum akustik, atau dengan kata lain berbasik pada teknikteknik memainkan drum akustik. Drum elektrik ini meskipun dimainkan dengan cara dipukul, namun sumber bunyinya dihasilkan dari energi listrik. Fungsi dari bagian-bagian drum elektrik inipun sama dengan bagian-bagian pada drum akustik, hanya bentuk dan ukurannya saja yang berbeda. Perhatikanlah gambar dibawah ini.