Selasa, 23 Februari 2010

HUBUNGAN SISTEM INFORMASI DAN ILMU BUDAYA DASAR

SI X IBD

PENGERTIAN SISTEM INFORMASI
Sistem Informasi adalah satu satu kesatuan data olahan yang terintegrasi dan saling melengkapi yang
menghasilkan output baik dalam bentuk gambar, suara maupun tulisan.
Atau sekumpulan komponen pembentuk sistem yang mempunyai keterkaitan antara
satu komponen dengan komponen lainnya yang bertujuan menghasilkan suatu informasi dalam suatu
bidang tertentu. Dalam sistem informasi diperlukannya klasifikasi alur informasi, hal ini disebabkan
keanekaragaman kebutuhan akan suatu informasi oleh pengguna informasi. Kriteria dari sistem
informasi antara lain, fleksibel, efektif dan efisien
PENGERTIAN ILMU BUDAYA DASAR
Menurut Koentjaraningrat (1980), kata “Kebudayaan” berasal dari kata sanskerta Budhayah, yaitu bentuk jamak dari dari Budhi yang berarti “Budi” atau “akal”. Dengan demikian kebudayaan dapat diartikan “hal – hal yang bersangkutan dengan akal”. Sedangkan kata “budaya” merupakan perkembangan majemuk dari “budi daya” yang berarti “daya dari budi” sehingga dibedakan antara “budaya” yang berarti “daya dari budi” yang berupa cipta, karsa dan rasa, dengan “kebudayaan” yang berarti hasil dari cipta, karsa dan rasa. Dalam disiplin ilmu antropologi budaya, kebudayaan dan budaya itu artinya sama saja.Kebudayaan ataupun yang disebut peradaban mengandung pengertian yang luas, meliputi pemahaman perasaan sauatu bangsa yang kompleks, meliputi pengetahuan, kepercayaan, seni, moral, hukum, adat istiadat (kebiasaan), dan pembawaan lainnya yang diperoleh dari anggota masyarakat.Pendek kata kebudayaan dalam kaitannya dengan ilmu budaya dasar adalah penciptaan, penertiban, dan pengolahan nilai-nilai insani ; tercakup didalamnya usaha memanusiakan diri didalam alam lingkungan, baik fisik maupun sosial.
PENGERTIAN SISTEM
Pengertian sistem menurut Wikipedia indonesia adalah sistem berasal dari bahasa Latin (systēma) dan bahasa Yunani (sustēma) adalah suatu kesatuan yang terdiri komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi. Istilah ini sering dipergunakan untuk menggambarkan suatu set entitas yang berinteraksi, di mana suatu model matematika seringkali bisa dibuat.
PENGERTIAN INFORMASI
Menurut Davis dalam Abdul Kadir (2003: 28) Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat bagi pengambilan keputusan saat ini atau saat mendatang
PENGERTIAN ILMU
Ilmu adalah sebagian pengetahuan yang bersifat koheren, empiris, sistematis, dapat diukur dan dibuktikan.
PENGERTIAN BUDAYA
Pengertian budaya secara harfiah adalah suatu kebiasaan yang baku pada suatu komunitas sosial (suku/ etnis).
PENGERTIAN DASAR
Dasar dalam bahasa Indonesia dalah bawah atau tingkatan pertama
Perpaduan Ilmu
SISTEM DAN ILMU
Secara kata sistem adalah komponen yang saling berhubungan untuk memudahkan aliran informasi menurut saya ilmu pun mempunyai sistem yang sedemikian rupa agar ilmu tersebut dapat mudah diterima dan di pahami oleh orang-orang yang haus akan ilmu. Dan dalam memberikan ilmu pada orang banyak pun mempunyai sistem agar dapat mempermudah pengajar dalam pekerjaannya.
SISTEM DAN BUDAYA
Di dalam budaya pun memiliki sebuah sistem di antaranya sistem adat, sistem adat mempunyai bebarapa sistem yang mengatur para warganya agar desa tersebut dapat berlangsung harmonis dan patuh terhadap sistem adat budaya yang telah ada.
SISTEM DAN DASAR
Menurut saya antara sistem dan dasar mungkin tidak ada hubungannya .
INFORMASI DAN ILMU
Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat bagi pengambilan keputusan saat ini atau saat mendatang
Jika. di hubungkan dengan ilmu sebuah informasi dapat mempengaruhi sebuah ilmu apalagi di zaman yang sangat modern ini informasi dapat mengalir dengan cepat. Begitu pun dengan ilmu yang dapat berubah dengan cepat seiring berjalannya sebuah informasi.
INFORMASI DAN BUDAYA
Budaya penyebaran informasi di negri ini dapat terjalin dengan cepat bisa melalui handphone, bergossip, atau lewat jejaring sosial. Dalam konteks ini informasi dapat merubah budaya di masyarakat entah itu menjadi lebih baik atau menjadi lebih buruk. Pada intinya informasi sangat berguna bagi perkembangan suatu budaya suatu masyarakat, wilayah atau Negara agar dapat lebih terkenal dan dapat digunakan bagi masyarakat banyak.
INFORMASI DAN DASAR
Menurut saya antara informasi dan dasar mungkin tidak ada hubungannya.
PENUTUP.
Dengan ini saya sampaikan terima kasih, semoga paper yang saya tulis ini bisa berguna dan bermanfaat bagi kita semua dan dapat dijadikan pengetahuan dan sumber referensi.

REFRENSI.
http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20090122042526AAiANky
http://one.indoskripsi.com/node/9334
wikipedia indonesia
Abdul Kadir (2003: 28)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar